Kunker Ke Pulau Tiga Barat: Bupati Natuna Unjuk Skil Memainkan Alat Musik Tradisional Serta Santunan Kepada Anak Yatim


Kunker Ke Pulau Tiga Barat: Bupati Natuna Unjuk Skil Memainkan Alat Musik Tradisional Serta Santunan Kepada Anak Yatim

Kwarta5.com Natuna,-Bupati Natuna Wan siswandi dan Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda, Usai Kunjungan Kerja (Kungker) di Kecamatan Pulau Tiga. Bersama rombongan kini bertolak menuju di Kecamatan Pulau Tiga Barat, dengan mengunakan kapal Cepat MV  Indra Perkasa 159 milik Pemda.Di sambut baik oleh Camat Pulau Tiga Barat idris Serta masyarakat setempat. 

Untuk penyambutan kedatangan Bupati dan Wakil Bupati Natuna bersama rombongan, mengunakan tradisi adat Melayu seperti persembahan tari pencat silat, di iringan Kompang dan pemakaian kalung bunga kepada Pimpinan kepala Daerah yang tertinggi di suatu Wilayah. Sabtu (3/7/2021).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pj Sekda Natuna Boy Wijanarko Varianto, Beberapa Kepal Organisasi Perangkat Daerah (OPD) FKPD Natuna, Ketua Komisi l DPRD natuna Wan Arismunandar, Ketua Komisi ll DPRD natuna, Ketua Tim Penggerak PKK Natuna Septi Dwiani Siswandi (Istri), Satgas Gugus Covid-19 natuna dan Forkominda natuna. 

Di tengah-tengah kesibukan Bupati Natuna memperlihatkan sikap yang menarik membuat masyarakat terkagum-kagum salah satunya ikut memainkan alat musik tradisional pengiring pencak silat bersama pemain lainnya. 

"la mengatakan Kesenian tradisi adat Melayu harus kita jaga dan di kembangkan sampai ke tingkat Nasional supaya tradisi ini tidak pudar sampai ke anak cucu kita nantik, karena tradisi tradisional adat Melayu sudah ada sejak zaman dulu maka perlu kita lestarikan sampai ke generasi yang akan datang.," Papar Wan Siswandi. 

Usia melaksanakan istirahat segenap Bupati Natuna Wan Siswandi dan Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda, bersama rombongan melaksanakan sholat maghrib dan sholat Isya bersama di Masjid Al-Hikmah Desa Pulau Tiga Barat Kabupaten Natuna. Serta di lanjutkan dengan rangkaian Siraman Rohani ceramah agama dari ustadz Tirtayasa SAG, MA CNLP Imam Besar Masjid Agung Natuna, Sekaligus pemberian santunan kepada anak Yatim.(Ilham)

Lebih baru Lebih lama