29 Orang Personel Lanud RSA Mendapat Kenaikan Pangkat Satu Tingkat Lebih Tinggi


29 Orang Personel Lanud RSA Mendapat Kenaikan Pangkat Satu Tingkat Lebih Tinggi

Kwarta5.com Natuna,-Komandan Lanud  Raden Sadjad(Danlanud RSA) Kolonel Pnb Jajang Setiawan, S.M.,M.Han., PSC(J)., memimpin Upacara kenaikan pangkat Bintara dan Tamtama Satu Tingkat Lebih Tinggi dari pangkat sebelumnya Periode 1 Oktober tahun 2022, di Apron Lanud RSA. 

Sedangkan acara kenaikan pangkat perwira Lanud dilaksanakan laporan korp kenaikan pangkat secara terpisah bertempat Lobby Mako Lanud RSA. 

Danlanud RSA dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada personel baik Perwira, Bintara dan Tamtama yang mendapat kenaikan pangkat  setingkat lebih tinggi,  dengan harapan semoga kenaikan pangkat ini, dapat dijadikan motivasi  dan semangat dalam meningkatkan kinerja dan pengabdiannya. 

"Dalam kehidupan militer kenaikan pangkat merupakan wujud pengakuan, kepercayaan dan penghargaan atas dedikasi, loyalitas, prestasi serta kapabilitas seorang prajurit dalam pengabdiannya kepada organisasi.,"Terang Danlanud. 

"Oleh karena itu, dengan kenaikan pangkat ini hendaknya para prajurit agar semakin meningkatkan kinerja dan profesionalisme di dalam bidang tugasnya masing-masing serta mampu meneguhkan komitmen untuk terus meningkatkan kualitas pengabdiannya kepada organisasi dimanapun ditugaskan.,"Ungkap Danlanud. 

"Saya harapkan tidak menjadi penghalang bagi totalitas pengabdian personel Lanud RSA, demi keberhasilan tugas TNI Angkatan Udara, khususnya Lanud RSA.,"Tegas Danlanud. 

Dalam acara tersebut sebanyak 29 personel Lanud RSA yang mendapat kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi terdiri dari 2 orang Pamen,  5 orang Pama, 11 orang Bintara dan 11 Orang Tamtama. 

Usai upacara kenaikan pangkat, kegiatan dilanjutkan dengan tradisi naik pangkat serta ucapan selamat oleh Danlanud RSA dan diikuti  para Kadis dan Komandan Satuan serta seluruh personel Lanud RSA, kemudian acara dilanjut dengan syukuran kenaikan pangkat. (Ilham)

Lebih baru Lebih lama