Beri Dukungan Moril Terhadap Nurdin, Masyarakat Benan Gelar Doa Bersama


Beri Dukungan Moril Terhadap Nurdin, Masyarakat Benan Gelar Doa Bersama

Kwarta5.com Linggga - Bertepatan dengan pasca 5 hari tertangkap nya penetapan tersangka Gubernur Kepri non aktif Dr. H. Nurdin Basirun, S.Sos, M.Si, oleh Komisi Pemberantasan Korupsi yang membuat heboh seluruh Provinsi Kepri ini tak terkecuali masyarakat Katang Bidare

Untuk memberi dukungan Moril terhadap Gubernur masyarakat Benan adakan Doa Bersama, Selasa (16/7/2019), M. Israk selaku ketua masjid An Nur Pulau Benan mengatakan kegiatan doa bersama. ini murni inisiasi dari masyarakat sebagai bentuk dukungan moril dan bermunajat kepada Allah SWT agar Bapak Nurdin Basirun diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menjalankan cobaan ini.

" Hal ini juga dilakukan tentunya tidak terlepas dari perhatian dan kebaikan hati Bapak Nurdin Basirun kepada masyarakat dan desa diwilayah Katang Bidare selama ini. Kedekatan beliau dengan masyarakat yang selama beliau menjabat sudah beberapa kali menyempatkan diri untuk berkunjung ke pulau Benan" Ungkap M Israk.

Camat Katang Bidare yang juga turut hadir pada doa bersama ini menyampaikan bahwa terlepas dari persoalan hukum yang sedang berjalan terhadap Bapak Nurdin Basirun,

" Kami masyarakat Benan menggelar kegiatan ini sebagai bentuk terima kasih kami atas jasa- jasa dan pengabdian beliau selama menjabat sebagai Gubernur Kepri  khususnya untuk masyarakat dan desa di Katang Bidare" Ucap Sapar

Dalam kata sambutan itu Sapar terlihat agak sedih dan sesekali menyeka air mata,Doa yang dipandu oleh Bapak Sahlan berlangsung penuh hikmat ini memperlihatkan sungguh masyarakat kehilangan sosok pemimpin yang rendah hati dan merakyat.

Kades Benan Mar’at menambahkan inilah wujud simpati yang tulus dari masyarakat, semoga diijabah oleh Allah SWT kami mendoakan yang terbaik untuk Bapak Nurdin.


(Iwan)
Lebih baru Lebih lama