DPMD Lingga Sosialisasikan Aplikasi Propil Desa dan Kelurahan


DPMD Lingga Sosialisasikan Aplikasi Propil Desa dan Kelurahan

Kawarta5 com Lingga - Pemerintah Kabupaten Lingga Melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa (DPMD)mengelar acara Pelatihan Aplikasi  Profil Desa dan Kelurahan se-Kabupaten Lingga, di Aula Anugerah Daik-Lingga Kamis (11/04/2019).

Turut hadir Asisten III Siswandi,Kadis Dpmd,Kabid Pemerintahan,Kadis Sosial pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak,Camat Lingga,Nara Sumber DPMD Dukcapil Propinsi Kepulaluan Riau,serta peserta Operator Kelurahan dan Operator Desa yang berada diwilayah Kabupaten Lingga.

Kadis DPMD Dody Suhendra sekaligus ketua pelaksana dalam kata sambutannya mengatakan bahwa, aplikasi profil desa merupakan sebuah alat yang digunakan untuk mengatur segala macam informasi yang ada dalam suatu desa. Aplikasi ini bertujuan untuk memudahkan pemberian informasi yang dapat diakses di website khusus mengenai profil desa tersebut.

Manfaat yang lebih luas lagi, profil desa ini nantinya bisa digunakan sebagai landasan oleh institusi pemerintahan dalam mengambil data dan informasi mulai dari informasi daerah, data penduduk, potensi desa, dan arah perkembangan desa.

Asisten III Siswandi mewakili Bupati Lingga membuka secara resmi acara Aplikasi Propil Kelurahan dan Desa 2019.dalam kata sambutan
sedikit menyangkan,masih ada beberapa desa yang belum mengunakan Aplikasi tersebut,sehingga terjadi keterlambatan untuk menginput data dan laporan desa.

" Untuk itu saya berharap kepada para camat supaya mengarahkan dan memantau agar setiap desa bisa segera menggunakan aplikasi Profil desa ini" tutupnya.

(Iwan)
Lebih baru Lebih lama