Rencana Pembangunan Sekolah SMA Negeri 21 Punggur Masih Diwarnai Polemik


Rencana Pembangunan Sekolah SMA Negeri 21 Punggur Masih Diwarnai Polemik

Muhammad Yunus SP.I, Anggota DPRD Batam Komisi IV

Kwarta5.com Batam -Rencana pembangunan gedung sekolah SMA NEGERI 21 Kabil membawa kekesalan terhadap Yunus, S.Pi selaku anggota DPRD komisi IV kota Batam Selasa (28/2/2017).

Yunus menginginkan adanya konfirmasi dari dinas pendidikan mengenai lahan tempat akan didirikannya gedung sekolah tersebut, Ia merasa kesal karena tidak adanya informasi mengenai hal tersebut kepadanya.

Menurut Yunus, lahan yang sudah ditinjau oleh dinas pendidikan dan staf dari kementrian Pendidikan sebagai tempat yang akan dibangunnya gedung sekolah tersebut tidaklah layak.

"Saya sebagai warga kabil dan Angota DPRD yang membidangi masalah Pendudikan lebih mengetahui tempat yang lebih layak untuk gedung sekolah itu, dan saya perduli pada masyarakat saya, Tempat yang ditinjau oleh dinas pendidikan itu tidaklah layak.

Dan tempat yang lebih layak seharusnya di dekat lapangan bola yang sudah direncanakan oleh masyarakat," pungkas Yunus dengan wajah kekecewaan.(Cn)
Lebih baru Lebih lama