Rudi : Selamat Hari Guru Nasional 2023, Terimakasih Atas Jasamu Mendidik Anak Bangsa


Rudi : Selamat Hari Guru Nasional 2023, Terimakasih Atas Jasamu Mendidik Anak Bangsa

Foto: Ist
Kwarta5.com Batam,- Wali Kota Batam Muhammad Rudi mengungcapkan selamat memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional 2023. 

Rudi mengatakan guru memiliki peranan yang sangat penting dalam mendidik generasi penerus bangsa di Indonesia. Karena itu menurutnya jasa guru sangat besar mendidik anak-anak bangsa.

"Selamat memperingati Hari Guru Nasional tahun 2023, semoga para guru semakin sejahtera," kata Rudi, Sabtu (25/11/2023).

Orang-orang yang berhasil dan sukses saat ini pasti tidak akan lepas dari jasa para guru. Karena itu pihaknya atas nama Pemko Batam juga memberikan apresiasi yang tinggi dan juga terimakasih atas pengabdian para guru-guru khususnya yang di Batam.

“Saya sangat bangga kepada guru di Batam atas pengabdiannya selama ini dapat menaikan indeks dan martabat masyarakat Batam,” katanya.

Ril/**

Lebih baru Lebih lama