Bupati Karimun Lantik IPPMKK Pekanbaru


Bupati Karimun Lantik IPPMKK Pekanbaru

 Bupati Karimun Aunur Rafiq  Memberikan SK Saat Pelantikan Pengurus IPPMKK Periode  2022- 2023, Jum'at (3/3). Foto: Sajirun 
Kwarta5.com Karimun,- Bupati Karimun Dr H Aunur Rafiq S.Sos M.Si melantik ketua dan pengurus Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Kabupaten Karimun (IPPMKK) Pekanbaru periode 2022-2023, Jumat (3/3/2023).

“Atas nama pemerintah daerah dan masyarakat Karimun mengucapkan selamat kepada M Riko selaku ketua dan pengurus IPPMKK Pekanbaru yang sudah dilantik pada hari ini. Selamat menjalankan tugas dan mengemban amanah dengan baik,” kata Bupati dalam sambutannya.

Ada sejumlah pesan yang disampaikan oleh Bupati Aunur Rafiq. Diantaranya berpesan agar IPPMKK selalu kompak dan menjalani pendidikan dengan baik sebagai wadah bagi mahasiswa Karimun di Pekanbaru.

“IPPMKK harus selalu kompak sebagai wadah mahasiswa kita di Pekanbaru. Tidak kalah penting tentu tetap fokus kuliahnya meski juga harus menjalankan roda organisasi,” terangnya.

Bupati Aunur Rafiq menyampaikan bahwa IPPMKK yang kini sudah berusia 23 tahun, tentunya telah menunjukkan eksistensi yang baik dan memiliki peranan penting bagi Kabupaten Karimun.

Sehingga, ia berharap agar para mahasiswa dapat menempuh pendidikan dengan baik supaya kelak dapat ikut serta mengabdikan diri untuk pembangunan Kabupaten Karimun.

Bagi Bupati, kemajuan daerah ada ditangan mahasiswa sebagai penerus estafet kepemimpinan di Kabupaten Karimun.

“Mahasiswa adalah penerus estafet kepemimpinan di Karimun, kalian adalah calon pemimpin di masa depan. Tentu kalian akan ikut serta dalam memajukan daerah dan harus mampu bersaing. Sehingga kelak bisa memberikan kontribusi yang positif serta berperan penting dalam membangun Kabupaten Karimun,” harap Bupati.

Bupati menambahkan bahwa pemerintah akan terus hadir untuk para mahasiswa yang sedang berkuliah di luar Kabupaten Karimun.

“Tentu pemerintah daerah akan terus hadir untuk para mahasiswa, termasuk kepada organisasi-organisasi seperti IPPMKK sebagai perpanjangan tangan pemerintah daerah,” pungkasnya.

Sajirun s.

Lebih baru Lebih lama