Classmeeting SMAN 2 Singkep Gelar Pertandingan Voli dan Futsal


Classmeeting SMAN 2 Singkep Gelar Pertandingan Voli dan Futsal

Kwarta 5.com Lingga,- Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMA Negeri 2 Singkep, setelah pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun Berbasis Komputer (PATBK). mengadakan kegiatan Classmeeting pertandingan olah raga bola voli dan futsal, yang dilaksanakan dilapangan SMA Negeri 2 Singkep, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau. Selasa (14/6/2022).

Pembukaan kegiatan classmeeting oleh Kepala SMA Negeri 2 Singkep, Frans Edwinata, yang ditandai dengan pertandingan bola voli. antara guru dan siswa SMA Negeri 2 Singkep, baik itu guru putra maupun putri.

Ketua pelaksana kegiatan, Andreas Katiandagho mengatakan, kalau dalam kegiatan classmeeting untuk tahun ini, mempertandingkan olah raga bola voli dan futsal yang pelaksanaannya dari tanggal 13-17 Juni 2022.

“Kami selaku pelaksana kegiatan dari OSIS SMA Negeri 2 Singkep, melaksanakan classmeeting antar kelas. dengan pertandingan olahraga bola voli dan futsal, yang diikuti oleh seluruh siswa SMA Negeri 2 Singkep, kelas X dan XI, jurusan IPA dan IPS,” kata Andreas di sela-sela kegiatan olah raga di SMA Negeri 2 Singkep.

Andreas berharap, kegiatan ini bisa berkelanjutan di tahun-tahun berikutnya, dan menjadi salah satu wadah bagi siswa-siswi SMA Negeri 2 Singkep. dalam memupuk kebersamaan antar siswa-siswi.

“Harapan kami kegiatan ini terus berlanjut pada tahun-tahun berikutnya. semoga kegiatan ini menjadi wadah kebersamaan dan semangat menjunjung tinggi sportivitas di SMA Negeri 2 Singkep,” terangnya.

Sementara itu, Pembina OSIS SMA Negeri 2 Singkep, Robby Zuhendra menyampaikan, selain untuk melepas lelah setelah menghadapi ujian, kegiatan yang dilaksanakan ini juga guna menjalin silaturahmi antar kelas.

“Setelah melaksanakan kegiatan ujian semester, siswa dan siswi melaksanakan kegiatan rutin, yaitu classmeeting. dan pasa tahun ini kami mengadakan pertandingan olah raga bola voli dan futsal. yang tujuannya untuk menjalin silaturahmi antar kelas dan meningkatkan sportivitas antar siswa,” paparnya.

Robby juga berharap, kegiatan classmeeting ini nantinya bisa menjadi ajang penyaluran bakat, bagi peserta didik yang ada di lingkungan SMA Negeri 2 Singkep.

“Melalui kegiatan classmeeting ini diharapkan, dapat menyalurkan minat dan bakat siswa-siswi dalam bidang olah raga,” tutupnya. 

Penulis : jupri

Lebih baru Lebih lama