Dapur Umum Tanggap Covid-19 TPI, Bagikan 2000 Nasi Bungkus Dalam Sehari


Dapur Umum Tanggap Covid-19 TPI, Bagikan 2000 Nasi Bungkus Dalam Sehari


Kwarta5.com Tanjungpinang,- Dapur umum yang didirikan Ikatan Tionghoa Muda bersama Tagana Dinas Sosial Provinsi menyiapkan 2.000 nasi bungkus per hari untuk dibagikan kepada warga yang terdampak Covid-19 di Kota Tanjungpinang.

Kegiatan ini juga dibantu dan didukung oleh komponen masyarakat yang tergabung dalam Wihara Bahtera Sasana, Vihara Dharma Sasana, PW Muhamadiyah Kepri, PBNU, Ansor, Mapanbumi, Vimalakirti Soka Bintan, Yayasan Pendidikan Budhha Dharma, Badan Kerjasama Antar Gereja, Forum Komunikasi Antar Gereja, Magabudhi, LSM Taruna Bangsa dan Aliansi Jurnalis Indonesia.

Plt. Wali Kota Tanjungpinang, Rahma mengapresiasi keberadaan dapur umum yang didirikan dari berbagai unsur organisasi masyarakat di Tanjungpinang.

Menurutnya, dapur umum yang melibatkan ormas, OKP, organisasi agama, dan pemko Tanjungpinang ini merupakan kolaborasi yang luar biasa dalam membantu masyarakat yang membutuhkan di saat wabah Covid-19.

“Sejak Rabu (24/6), mereka sudah mulai membuat masakan dan disebar ke 10 titik lokasi di kota Tanjungpinang. Totalnya 2.000 nasi bungkus setiap hari yang didistribusikan untuk masyarakat,” ucap Rahma, saat meninjau dapur umum yang berada di Kelurahan Tanjungpinang Kota, Kamis (25/6/2020).

Dikatakan Rahma, dapur umum ini akan berlangsung hingga 30 Juni 2020. Setiap harinya,  mereka mempersiapkan makan siang dan malam. Setiap hari, pada waktu siang dan sore, tim akan berada di 10 lokasi untuk membagikan nasi bungkus kepada masyarakat.

“Bagi warga yang membutuhkan bisa datang mengambilnya. Tentu, harus menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker dan tidak berkerumun,” tutur Rahma.

Sementara itu, Pembina dan Inisiator Aksi Dapur Umur Tanggap Covid-19, Rudy Chua, mengatakan dapur umum ini menyediakan 1.000 nasi bungkus untuk siang dan 1.000 untuk malam. Nanti, ada tim pengantar dan distribusi yang akan membagikan ke masyarakat yang membutuhkan.

Menurut Rudi, sejak dimulai Rabu (24/6), nasi bungkus tersebut habis dibagikan ke masyarakat yang membutuhkan. Dalam pembagiannya, tidak dibatasi, siapa pun yang membutuhkan, mereka bisa datang ke lokasi yang sudah kita tentukan.

Namun, Rudi mengimbau untuk memberikan kesempatan bagi orang-orang yang benar-benar membutuhkan.

“Kita berharap kegiatan ini benar-benar dapat meringankan beban masyarakat yang sangat membutuhkan,” ungkap dia.

Pembagian nasi bungkus dilaksanakan di sepuluh titik yakni, pelabuhan Sri Bintan Pura, Kantor ITM Potong Lembu, Depan HKBP Kampung Baru, Depan bakso solo (Simpang Perla), depan Batam Pos Jalan Pramuka, depan Ruko Forward Comp Simpang Km. 7, depan Gedung Muhammadiyah Km. 8 atas, depan Tanjungpinang Pos Bincen, depan Masjid Abbas Talib Handjoyo Putro, dan simpang empat Ganet.

Sumber : Diskominfo TPI


Lebih baru Lebih lama