Usai Nyoblos, Sekda Pantau TPS di Tanjungpinang


Usai Nyoblos, Sekda Pantau TPS di Tanjungpinang

Kwarta5.com Tanjungpinang - Sekretaris Daerah Provinsi Kepri H TS Arif Fadillah menggunakan hak pilihnya di Tanjungpinang. Arif yang ditemani Hj Rismarini Arif Fadillah melakukan pencoblosan di TPS 26 Seijang sekitar pukul 09.00 WIB, Rabu (17/4/2019).

Usai menggunakan hak suara, Sekda  Arif bersama Walikota H Syahrul dan Wakil Walikota Tanjungpinang H Rahma, Danlantamal IV, Danrem 033/WP, Wakapolda Kepri, Kapolres Tanjungpinang, dan beberapa unsur FKPD Kota Tanjungpinang melakukan peninjauan ke beberapa TPS.

Adapun TPS yang dikunjungi pada kesempatan ini dimulai dari TPS 001-004 & 016 di SDN 002 Tanjungpinang Kota, dilanjutkan ke TPS 22-25 di SDN 004 Tanjungpinamg Barat (SD Teladan), TPS 01 & 02 di Jl.Gudang Minyak RT.01 RW.01, TPS 07 di Jl.MT Haryono Gang Tembesu Belakang Kantor Lurah Tanjungpinang Timur Kecamatan Bukit Bestari, TPS 57 RT.5 RW.9 Simpang Ganet dan berakhir di TPS 24 Jl.Hang Lekir, Kelurahan Batu IX Tanjungpinang.

Berdasarkan hasil peninjauan bersama seluruh unsur terkait,  Arif bersyukur pelaksanaan pemilu di Ibukota Provinsi ini dapat berjalan dengan aman, nyaman, tertib dan lancar.

“Alhamdulillah secara umum pelaksanaan berlangsung lancar. Terima kasih atas partisipasi dsn dukungan semua pihak,” kata Arif.

Menurut Arif, pada prinsipnya semua sudah berjalan baik. Pihaknya selalu mengingatkan petugas KPPS agar bekerja sesuai aturan, mekanisme dan prosedur. Sehingga kita bisa jaminkan pelaksanaan demokrasi di Tanjungpinang berkualitas, sehingga menghasilkan para wakil rakyat dan pemimpin pilihan rakyat.

Pada kesempatan ini Arif kembali menghimbau serta mengajak masyarakat khususnya di Tanjungpinang agar segera ke TPS untuk memberikan hak pilihnya karena satu suara kita sangat menentukan arah pemerintahan 5 tahun yang akan datang.

“Ingat bawa satu suara dihitung dan sangat besar manfaatnya. Sebagai warga negara yang baik mari kita tentukan perjalanan bangsa ke depan melalui pemilu,” himbau Arif.

Memang Arif selalu mengingatkan masyarakat agar pada pelaksanaan pemilihan umum kali ini, dapat berpartisipasi aktif dan menggunakan hak pilihnya dengan baik.

“Masyarakat jangan hanya meminta hasil politik saja, sementara partisipasi dalam pelaksanaan demokrasi politik sangat kurang. Kita sebagai warga negara harus punya kesadaran bahwa masa depan bangsa kedepan salah satunya ditentukan dengan pemilu ini. Jadilah warga negara yang baik dengan tidak golput,” ucap Arif.

(Red/Hms Kepri)

Lebih baru Lebih lama