Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Kepri Diperiksa Hanya sebagai Saksi


Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Kepri Diperiksa Hanya sebagai Saksi


Kwarta5.com Batam - DPD Gerindra kepulauan Riau bentuk tim 5 Pencari Fakta terkait kasus pencemaran nama baik yang menyandera nama Iman Sutiawan. Rabu, (19/7/2017).

Sebelumnya marak pemberitaan media terkait laporan dugaan tindak pidana penipuan yang dilaporkan pada Polresta Barelang oleh Ridwan yang menyudutkan ketua DPD Provinsi Kepri Partai besutan Prabowo Subianto itu.

Tim 5 Pencari Fakta DPD Partai Gerindra Provinsi Kepulauan Riau  dibentuk untuk meluruskan pernyataan-pernyataan keliru yang sempat beredar di media massa  yang dinilai telah merusak kehormatan nama baik institusi Partai Gerindra. Sekaligus juga mencari fakta-fakta konkret terkait permasalahan yang dihadapi pengurus partai itu.

Selasa (11/7) lalu Iman sempat dipanggil ke Mako Polresta Barelang untuk dimintai keterangannya sebagai saksi dihadapan penyidik unit l Satreskrim Polresta Barelang atas dugaan kasus penipuan yang dilaporkan oleh Ridwan salah satu kader partai tersebut.

" Iman dipanggil sebagai saksi sebab dirinya adalah Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Kepri " sebut musrin, SH salah satu tim advokat yang ditunjuk oleh tim 5 Pencari Fakta

Musrin menegaskan bahwa dampak dari pemberitaan yang memuat informasi yang keliru beberapa waktu lalu telah menyerang kehormatan dari wakil ketua DPRD kota Batam tersebut.

" Sebab kelirunya informasi yang sudah beredar, Marwah partai dan kehormatan pak Iman Sutiawan telah dihinakan. Disini kami ingin meluruskan sekaligus mengklarifikasi bahwa pak Iman dipanggil saat itu oleh penyidik hanya karena kapasitas beliau sebagai ketua DPD partai Gerindra." Tegas Musrin

Iman Sutiawan diperiksa sebagai saksi yang dilaporkan oleh Ridwan  dalam kasus dugaan penipuan pengurusan Pergantian Antar Waktu (PAW) anggota DPRD. Saat ini tim 5 Pencari Fakta DPD Provinsi Kepri tengah melaporkan balik Ridwan atas dugaan kasus pencemaran nama baik institusi partai Gerindra dan kader DPD Gerindra.(K5/dlk)
Lebih baru Lebih lama